THE TELEVISION ~STAY AT HOME~

June 06, 2020

THE TELEVISION

Nickname


Q: Member memanggilmu apa?

Taisho: "Semuanya memanggilku 'Taisho', 'Taisho-sama' atau 'Iwasaki-san' (haha). Tapi kadang Fujii dan Nasu memanggilku 'Taison' mungkin dari Mike Tyson."

Issei: "Kanasashi, Kanasashi-kun, Issei yang manapun. Pada dasarnya semua memanggilku 'Kanasashi' tapi sepertinya aku dapat panggilan 'Issei' dari Fujii-kun. Dipanggil pakai nama keluarga ataupun namaku sendiri nggak masalah yang penting aku tahu (haha)."

Ryuga: "Ryuga. Nggak ada seorangpun yang memanggilku Sato. Tapi kadang Taisho memanggilku 'Shoga'. Kalau buat main-main aku dipanggil 'aka-chan' dan 'babu-chan'."

Hidaka: "Ukisho. Saat masuk (Johnny's), sebelum aku menyadarinya Nasu memanggilku Hidaka. Dari Kansai Jr, kadang aku dipanggil 'Hida-chan' atau 'Ukipii'."

Nasu: "Dari 5 orang semuanya memanggilku 'Nasu'. Kadang hanya Kanasashi yang memanggilku 'Nasubi~' (haha). Mungkin karena nama keluargaku terdiri dari 2 karakter jadi cukup mudah diucapkan. Bahkan teman-temanku sendiri juga memanggilku dengan nama keluarga."

Naoki: "Fujii-kun. Semuanya memakai nama 'Fujii-kun'. Sampai sekarang aku nggak bisa membayangkan dipanggil dengan namaku sendiri. Mungkin semua berpikir memanggilku 'Fujii-kun~' yang paling mudah. Aku juga merasa cocok (dengan panggilan itu)."

Johnny's Jr Channel


3 video yang paling banyak ditonton di tahun 2020

1. Bi Shonen【Video dance】LALA love(dance ver。)
2. Bi Shonen【Hukuman Bungee】Iwasaki Taisho Memasak Untuk Member ! ! ! ! !
3. Bi Shonen【Foto Janken】Mengambil Banyak Foto HiHi Jets, 7 MEN Samurai, Shonen Ninja...Jr. ! ! !

Q: Apa rencana yang ingin kamu coba ke depannya ? 

Hidaka: "Ingin syuting MV dari lagu original kami ! MV-nya SixTONES sangat keren...aku mengaguminya. Ini telah dilihat lebih dari 20 juta kali ! Sungguh luar biasa ! Kamipun pastinya ingin syuting MV yang keren dan ingin kalian menontonnya !"

Issei: "Aku ingin syuting MV dengan grup. Itu sebabnya akan lebih bagus kalau syuting lagu oiginal Bi Shonen, karena itu akan membuat fans senang. Kalau aku pribadi, ingin bekolaborasi dengan senpai di Johnny's !"

Ryuga: "Aku ingin nge-prank member Bi Shonen (haha). Karena sebelumnya Nasu berhasil melakukannya jadi lain kali aku ingin nge-prank juga. Aku ingin nge-prank hantu atau kejar-kejaran !"

Taisho: "Aku ingin berkolaborasi dengan Hajime Syacho-san lagi, dan aku ingin membalas dendam dalam permainan Super Smash Bros ! Karena sebelumnya aku kalah jadi aku terus berlatih Super Smash Bros setiap hari ! Lain kali aku ingin menang !"

Nasu: "Aku ingin melakukan rencana tentang Jr's day ! Durasi video sekitar 2 hingga 3 jam, cukup panjang sih ! (haha). Di rumah nantinya di-setting banyak kamera, sejak bangun pagi hingga tidur malam, semuanya disyuting...seperti itulah kira-kira pengambilan (video) kehidupan sehari-hari, aku ingin memperlihatkannya ke publik !"

Naoki: "Aku sendiri sering menonton YouTube sebelum tidur, jadi gimana kalau bikin rencana (membuat video) santai sebelum tidur. Misalnya rencana menjawab komentar fans dengan mengenakan piyama masing-masing ! Ada comment section (di YouTube), jadi aku ingin berkomunikasi dengan fans."

Top 3 Video Terfavorit Para Member

Pilihan Hidaka
1. Bi Shonen【Member Quiz Seri ke-6】Yang Ditunggu-tunggu...Ukisho Hidaka Itu Orang Yang Seperti Apa ?
2. Tokyo B Shonen「Cosmic Melody」(「Natsu Matsuri ! Hadaka no Shonen」in EX THEATER ROPPONGI)
3. Tokyo B Shonen【Populer】Mencoba Dubidubadu Game

Pilihan Issei
1. Tokyo B Shonen「Cosmic Melody」(「Natsu Matsuri ! Hadaka no Shonen」in EX THEATER ROPPONGI)
2. SixTONES (Stones) - JAPONICA STYLE【Official Music Video】
3. Bi Shonen【Prank Hukuman Game】Akhir Yang Mengejutkan Dengan Bungee Jumping

Pilihan Ryuga
1. Tokyo B Shonen「Cosmic Melody」(「Natsu Matsuri ! Hadaka no Shonen」in EXTHEATER ROPPONGI)
2. Eksperimen Konyol Tokyo B Shonen ! Bagaimana Jika Mengocok Telur 1.000 kali ?
3. Bi Shonen【Ayo Menikah】Memberikan Kalimat Lamaran Dalam Waktu 10 Detik !

Pilihan Taisho
1. Bi Shonen【Hukuman Bungee】Iwasaki Taisho Memasak Untuk Member ! ! ! ! ! !
2. Bi Shonen【Pertarungan Sengit Melawan Hajimesyacho】Super Smash Bros Game Yang Sebenarnya !
3. Bi Shonen【Bisa Dipahami】Kuis Iwasaki Taisho !

Pilihan Nasu
1. 33 Orang Dari 5 Grup Berkumpul【Proyek Khusus Peringatan 1 Tahun①】Tantangan "Jangan Pakai Itu"
3. SixTONES【Wake-up Prank】Untuk Pertama Kalinya di Okinawa
4. Bi Shonen【Pertarungan Sengit Melawan Hajimesyacho】Super Smash Bros Game Yang Sebenarnya !

Pilihan Naoki
1. Tokyo B Shonen【Populer】Mencoba Dubidubadu Game
2. HIHI Jets・Tokyo B Shonen「Summer Station〜Minamina Summer」(Natsu Matsuri ! Hadaka no Shonen in EX THEATER ROPPONGI)
3. Bi Shonen【Pertarungan Sengit Melawan Hajimesyacho】Super Smash Bros Game Yang Sebenarnya !

Stay At Home Routine Revealed !

💦 Hidaka

08:00 - Bangun > mandi & gosok gigi. (Aku nggak mau beranjak dari kasur, aku ingin tidur sekali lagi. Nggak, aku nggak boleh gitu !) 
08:30 - Main sama anjing peliharaan > sarapan. (Hari ini pun anjingku kawaii. Sarapannya luar biasa enak !)
09:00 - Kelas online universitas (Kelasnya susah... Aku pingsan. Tolong beritahu seseorang~ !)
21:00 - Makan malam (Selalu enak ! Karena aku meminta daging jadi makannya pakai daging !)
22:00 - Mandi & kadang-kadang stretching (Aku menghabiskan banyak waktu untuk berendam. Belakangan ini aku suka main ponsel di bak mandi !)
23:00 - Game
00:00 - Secara bertahap aku mulai tertidur (Aku nggak bisa tidur. Aku lagi suka pakai eye mask saat tidur !)

💦 Issei

10:00 - Bangun > cuci muka & pakai lensa kontak > lihat e-mail dan YouTube. (Kurasa aku memulai hari dengan memasang lensa kontak. Ah, hari ini kulitku terlihat bagus !)
11:00 - Belajar. (Tergantung harinya)
12:00 - Makan siang (Aku biasanya nggak sarapan.)
20:00 - Berendam > makan malam (Beberapa waktu lalu aku pertama kali membuat gyoza.)
21:00 - Belajar
22:00 - Nonton drama asing & nge-game. (Aku mulai menonton "LOST". Untuk game, aku lagi kecanduan minecraft game yaitu membangun kota dan menjatuhkan kastil lawan.)
00:00 - Stretching peregangan tulang belakang
00:30 - Gosok gigi, persiapan tidur
01:00 - Tidur

💦 Ryuga

13:00 - Bangun > gosok gigi, skincare-an, maskeran > menata rambut pakai hair dryer dan catokan (Aku telat banget bangunnya. Tapi ada baiknya rambut tetap dirapikan.)
14:00 - Sarapan sekaligus makan siang. (Nggak baik bagi tubuh, aku bangun dan nggak makan sebagaimana mestinya.)
15:00 - Main sama adik perempuan dan anjingku Ramu-chan. (Bermain bersama selalu menyenangkan.)
17:00 - Latihan otot & dance. (Melakukan latihan otot memang sangat sulit.)
18:00 - Berendam
18:30 - Skincare-an
19:00 - Stretching
20:00 - Makan malam (Banyak ! Makan !)
21:00 - Nonton drama, film dan YouTube. (Banyak nonton sampai larut malam. Tidurlah lebih awal.)
02:00 - Tidur

💦 Taisho

10:00 - Bangun > mandi
10:30 - Sarapan > gosok gigi > main ponsel. (Ibu, terima kasih selalu atas sarapannya ! Gawat, ternyata aku belum membalas e-mail yang masuk 3 hari yang lalu ! Langsung kubalas !)
11:30 - Tidur siang (Oh, entah kenapa aku mulai mengantuk.)
21:00 - Makan malam. (Rasa masakan ibuku enak banget. Masakan ibu kesukaanku adalah nasu no agebitashi (terong digoreng rendam yang disajikan dengan kaldu Jepang))
22:00 - Nonton video online & membelai anjing. (Aku masih berpikir usia anjingku 3 atau 4 tahun padahal dia sudah 9 tahun.)
23:00 - Berendam, gosok gigi
00:00 - Leyeh-leyeh di kasur
00:30 - Cek e-mail. (Ah, aku belum membalas e-mail yang masuk pagi tadi ! Duh, balesnya besok aja deh.) 
01:00 - Tidur

💦 Nasu

08:00 - Bangun, gosok gigi, mandi, sarapan. (Aku masih mengantuk tapi aku harus bangun dan berjemur~ Karena aku suka berendam jadi aku melakukannya pada pagi dan malam hari. Berendam pagi yang terbaik ! )
09:00 - 12:30 - Kelas online universitas (Aku masih merasa aneh, di rumah dan mengikuti kelas.)
13:00 - Tidur siang
21:00 - Makan malam (Ibuku yang membuatnya. Belakangan ini, aku yang bertanggung jawab untuk saladnya !)
22:00 - Berendam > nobar film horor sama teman secara online. (Dengan saling memberikan rekomendasi film horor, aku menonton 1 film setiap malam dengan yang lain.)
00:30 - Tidur. (Saat tidur aku mendengarkan suara-suara alam.)

💦 Naoki

07:00 - Bangun > gosok gigi, cuci muka (Memilih mentega untuk roti panggang)
07:30 - Sarapan
08:00 - Nonton berita, surfing internet
09:00 - Game (Ada yang online nggak ya~? Kalau ada, aku akan mengajaknya !)
10:00 - 12:00 - Belajar online. (Susah sih tapi kalau dilakukan setiap hari pasti mengerti, aku akan melakukan yang terbaik.)
19:00 - Game
20:00 - Makan malam (Misal untuk saat ini punya daging babi, bawang, kentang dan telur sudah bisa dimasak kok !)
20:30 - Berendam (Bak mandi adalah hal yang penting lho~ Hari ini juga gunakan face wash yang ini !)
21:00 - Game (Oke ! Lain kali aku harus menang ! Ah, jika diperhatikan lagi aku telah diserang...)
22:30 - Gosok gigi > pergi tidur

💦 Morning call

Hidaka: "Aku bangun lebih dulu dari yang lain. Sejauh ini yang kuingat, aku nggak pernah dibangunkan oleh morning call dari member yang bangun lebih dulu ! Itu pasti karena aku bangun lebih dulu dari yang lain. Mungkin saat aku sudah bangun, semua orang masih tidur kan (haha)."

Issei: "Kupikir Nasu yang memiliki karakter kuatlah yang paling cocok. Aku kan bangun paginya nggak tentu, mungkin aku akan langsung melek ketika ada morning call dari Nasu. Karena kelihatannya Nasu bangun pagi-pagi sekali dari biasanya dan memiliki karakter yang kuat, bahkan jika aku tidur dua kali dia akan membangunganku dengan benar."

Ryuga: "Sepertinya aku akan meminta Ukisho yang semangatnya tinggi. Jika minta member untuk melakukan morning call, aku ingin Ukisho yang membangunkanku. Ukisho itu sejak pagi semangatnya sudah sangat tinggi jadi jika dia membangunkanku, semangatku juga ikutan tinggi dan itu akan menjadi pagi yang baik !"

Taisho: "Jika mendapat telpon dari Kanasashi-kun... Jika mendapat morning call dari Kanasashi Issei-kun, aku akan terkejut dan melompat bangun karena berpikir ada sesuatu. Seringnya aku yang menghubungi, jadi kasus dimana Kanasashi-kun yang menghubungimu nyaris nggak ada, kupikir aku akan terkejut dan langsung melompat bangun." 

Nasu: "Rasanya aku bisa bangun karena suara Ukisho yang bersemangat. Jika aku mendengarkan suara Ukisho yang keras dan bersemangat itu, rasanya aku bisa bangun sejak pagi. Sebenarnya, Ukisho menelponku sepanjang waktu, tapi aku nggak bisa keluar karena waktunya kurang tepat jadi pada kesempatan ini aku ingin menelponnya !"

Naoki: "Mengabsen dengan pesan grup. Aku nggak pernah mendapat morning call dari member. Pada dasarnya, aku bangun setiap saat jadi aku nggak khawatir tentang hal itu, tapi ketika ada pekerjaan di pagi hari, aku khawatir member sudah bangun duluan, jadi aku mengabsen dengan pesan grup."

💦 Goodnight call

Hidaka: "Aku ingin tertidur karena suara Ryuga tapi...? Aku ingin mendengarkan suara Ryuga dan tertidur. Karena rasanya menenangkan. Tapi, ketika aku berbicara dengan Ryuga aku nggak akan bisa tidur karena ngobrolnya jadi bersemangat. Karena akan jadi begini, 'mau main game nggak一!' sebaliknya, aku malah bangun donk."

Issei: "Suara Ryuga sepertinya bisa membuatku tertidur pulas. Jika mendapat telepon dari Ryuga sebelum tidur malam, aku bisa tidur nyenyak. Ryuga itu tennen dalam artian yang baik, jadi dia akan mengatakan hal-hal yang menarik dengan lembut, aku akan tidur dengan nyenyak karena aku bisa merasa rileks."

Ryuga: "Tiba-tiba ada panggilan telepon dari Taiko. Beberapa saat yang lalu (Sasaki) Taiko-kun tiba-tiba telepon, 'akhir-akhir ini kamu lagi ngapain aja一?' dan ngobrol macam-macam. Tapi, kupikir nggak baik telepon Taiko-kun sebelum tidur. Karena dia akan bilang, 'bangun, jangan tidur !' (haha)"

Taisho: "Aku ingin menonton film sebelum tidur bersama Nasu. Bukan melalui telepon tapi baru-baru ini aku mendengar Nasu menonton film secara online bersama dengan yang lain. Aku senang jika dia mengajakku juga sebelum tidur malam, akupun menonton satu film sebelum tidur, mood jadi bagus dan aku bisa tidur dengan nyaman !"

Nasu: "Aku ngobrol dengan Ryuga tentang drama favoritku. Aku dan Ryuga telponan di malam hari untuk ngobrol tentang drama favorit kami. Ryuga kecanduan drama yang awalnya kuberitahu, dia kemudian berbicara tentang daya tarik drama tersebut, 'aku rekomendasikan drama dan film ini lho一', aku memberitahu Ryuga khususnya karya yang aku favoritkan."

Naoki: "Di tengah main game, suara Kaito-kun membuatku mengantuk. Ini bukan panggilan telepon, tapi aku bermain game dengan Takahashi Kaito-kun dan lainnya sampai aku mengantuk, jadi aku bisa tidur dengan nyenyak. Kaito-kun yang mengantuk suaranya jadi lembut jadi aku juga ikutan mengantuk. Main game bersama pokoknya menyenangkan."

You Might Also Like

0 Komentar